Yogasmoro, Danang (2017) HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN EFIKASI DIRI PADA SISWA SMP MENJELANG UJIAN NASIONAL (UN) DI SMP GUNUNGJATI 2 PURWOKERTO. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.
Awal.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (857kB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (231kB)
daftar pustaka.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (123kB)
Abstract
Efikasi diri merupakan penilaian seseorang terhadap dirinya sendiri atau tingkat keyakinan mengenai seberapa besar kemampuannya dalam mengerjakan suatu tugas tertentu untuk mencapai hasil tertentu. Tinggi rendahnya efikasi diri seseorang disebabkan oleh beberapa faktor yang mempengaruhi yaitu jenis kelamin, usia, dan pengalaman, selain itu dukungan keluarga juga mempengaruhi efikasi diri seseorang.
Keberhasilan seorang siswa dalam ujian nasional sangat dipengaruhi oleh peran keluarganya. Hal ini menunjukkan dukungan keluarga sangat penting bagi para siswa. Seseorang dengan dukungan keluarga yang tinggi lebih berhasil mengatasi masalahnya dibanding dengan yang tidak memiliki dukungan. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan efikasi diri pada siswa SMP menjelang ujian Nasional (UN) di SMP Gunungjati 2 Purwokerto.
Jenis penelitian yang digunakan adalah rancangan penelitian kuantitatif bersifat survei analitik dengan studi korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah semua siswa SMP Gunungjati 2 Purwokerto. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Responden dalam penelitian ini sebanyak 44 responden.
Hasilpenelitianmenunjukkanterdapathubunganantara dukungan keluarga dengan efikasi diri pada siswa SMP menjelang ujian nasional (UN) di SMP Gunungjati 2 Purwokertodengan nilai p value = 0,025 dengan koefisien korelasi 0,338sehinggahubungantersebutkuat. Oleh karena itu dukungan keluarga dapat mempengaruhi efikasi yang baik.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dukungan keluarga, efikasi diri, ujian nasional (UN) |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Fuad Wahyu Budianto |
Date Deposited: | 27 Oct 2021 09:01 |
Last Modified: | 31 Oct 2022 03:53 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1315 |