Samyono, Samyono (2017) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN LOW BACK PAIN PADA PEDAGANG JAMU GENDONG DI DESA BEJI KECAMATAN BOJONGSARI PURBALINGGGA. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (96kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (101kB)
Abstract
Samyonoˡ, Reni Dwi², Dwi Novitasari³
Faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian low back pain pada pedagang jamu gendong di desa Beji, kecamatan Bojongsari, Purbalingga.
ABSTRAK
Keluhan fisik sering terjadi pada semua orang terutama para pekerja. Salah satu yang sering dialami oleh para pekerja adalah nyeri punggung belakang. Nyeri punggung belakang adalah suatu sindroma nyeri yang terjadi pada regio punggung bagian bawah yang merupakan akibat dari berbagai sebab. Gangguan ini paling banyak ditemukan di tempat kerja, terutama pada penderita nyeri punggung belakang yang beraktivitas dengan posisi tubuh yang salah. Kesehatan dan keselamatan kerja pada pekerja dengan angkat junjung sanngat beresiko untuk mengalami nyeri punggung bawah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian low back pain pada pedagang jamu gendong di Desa Beji, Kecamatan Bojongsari, Purbalingga
Jenis penelitian menggunakan deskriptif analitik dengan metode observasional menggunakan pendekatan survey cross sectional.Sampel dalam penelitian ini adalah 40 responden, analisa data menggunakan perhitungan bivariat dengan Spearmen Rank, dan perhitungan multivariat menggunakan rumus multinominal.
Hasil penelitian dengan menggunakan analisis multivariat dengan menggunakan distribusi multinominal didapatkan faktor yang paling berpengaruh adalah Indeks Masa Tubuh (IMT) dengan hasil signifikansi 0.000 dan hasil multinominal sebesar 2.540 pada nyeri punggung minimal dan 1.684 pada nyeri punggung sedang
Indeks Masa Tubuh atau IMT adalah faktor yang paling berpengaruh dengan terjadinya Low Back Pain atau Nyeri Punggung Bawah.
Kata kunci : Low Back Pain, Nyeri Punggung Bawah, Faktor Resiko
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Fuad Wahyu Budianto |
Date Deposited: | 01 Nov 2021 07:20 |
Last Modified: | 01 Nov 2021 07:20 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1463 |