GAMBARAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PARKINSON YANG MENJALANI RAWAT JALAN DI POLI SARAF RSUD PROF. DR. MARGONO SOEKARJO, RSUD GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA

Fitriana, Siska (2017) GAMBARAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PARKINSON YANG MENJALANI RAWAT JALAN DI POLI SARAF RSUD PROF. DR. MARGONO SOEKARJO, RSUD GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (472kB)
[thumbnail of BAB_I.pdf] Text
BAB_I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (27kB)
[thumbnail of dafpus.pdf] Text
dafpus.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (69kB)

Abstract

Parkinson merupakan penyakit akibat gangguan sitem saraf. Parkinson sendiri merupakan suatu sindrom yang ditandai oleh tremor waktu istirahat, rigiditas, bradikinesia, dan hilangnya refleks postural akibat penurunan kadar dopamin dengan berbagai macam sebab. Kecemasan merupakan gejala non motor yang sering terjadi pada penyakit parkinson. Prevalensi gangguan kecemasan yang dilaporkan pada penyakit parkinson bervariasi dengan perkiraan antara 25-49%, jauh lebih tinggi dari pada subyek yang bukan penyakit parkinson.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat kecemasan pada pasien Parkinson yang menjalani rawat jalan di Poli Saraf RSUD Ajibarang, RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto dan RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga.
Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Responden dalam penelitian ini adalah 96 pasien yang mengalami parkinson. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster sampling. Analisis data menggunakan uji univariat.
Hasil analisis menunjukan bahwa tingkat kecemasan berdasarkan umur yang paling dominan adalah tingkat kecemasan sedang pada umur 56-65 tahun (30,2%), Jenis kelamin laki-laki yang paling dominan dengan prevalensi hampir dari separuh sebanyak 31 responden (32,3%) dan Tingkat pendidikan SD dengan tingkat kecemasan sedang yang paling mendominasi sebanyak 25 responden (26%).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Parkinson dan Tingkat Kecemasan
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Fuad Wahyu Budianto
Date Deposited: 01 Nov 2021 07:57
Last Modified: 26 Sep 2022 07:18
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1480

Actions (login required)

View Item
View Item