FATIMAH, ROFIANA NURUL (2016) ASUHAN KEPERAWATAN IBU HAMIL PADA NY. K G2P1A0 DENGAN ASMA DI DESA BEJI PUSKESMAS KEDUNGBANTENG KABUPATEN BANYUMAS. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.
AWALAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (503kB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (208kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (16kB)
Abstract
Kematian ibu menurut definisi WHO adalah kematian selama
kehamilan atau dalam periode 40 hari setelah berakhirnya kehamilan yang
diakibatkan oleh kehamilan atau penanganannya. Angka Kematian Ibu (AKI)
tahun 2014 di dunia 289.000 jiwa. Berdasarkan Survey Demografi dan
Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012, angka kematian ibu di Indonesia
masih tinggi 359 per 100.000 kelahiran hidup. Angka ini sedikit menurun jika dibandingkan SDKI tahun 1991, yaitu 390 per 100.000 kelahiran hidup. Angka ini sedikit menurun tetapi tidak terlalu signifikan (Kemenkes RI, 2014). Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas dalam
workhsop RSUD Banyumas jumlah AKI sejak tahun 2010 selalu di angka 30
kasus lebih. Pada tahun 2010 ada 33 kasus, tahun 2011 ada 35 kasus, tahun
2012 ada 32 kasus, tahun 2013 ada 35 kasus, tahun 2014 ada 33 kasus dan
tahun 2015 ada 29 kasus. Berdasarkan data prasurvey yang dilakukan di
puskesmas Kedungbanteng pada tahun 2015 terdapat 1178 ibu hamil, 267
dengan resiko tinggi (asma diantaranya) dan 2 kasus kematian.
Asma dalam kehamilan merupakan salah satu keadaaan yang dapat
meningkatkan morbiditas dan mortalitas ibu hamil bila tidak ditangani dengan baik. Di Indonesia, prevalensi asma sekitar 5 - 6 % dari populasi. Prevalensi asma dalam kehamilan sekitar 3,7 – 4 %. Hal tersebut membuat asma menjadi salah satu permasalahan yang biasa ditemukan dalam kehamilan (Sarwono, 2010). Di Jawa Tengah tahun 2012 prevalensi kasus asma sebesar 0,42%, mengalami penurunan bila dibandingkan dengan tahun 2011 sebesar 0,55% (Dinkes 2012). Menurut data RISKESDAS pada tahun 2013 Prevalensi nasional untuk penyakit asma sebesar 4,5% (berdasarkan diagnosis tenaga kesehatan dan gejala).
Item Type: | Thesis (D3) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Keperawatan, Ibu Hamil, Asma |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > D3 Keperawatan |
Depositing User: | Salman Al Farizi |
Date Deposited: | 01 Nov 2021 07:57 |
Last Modified: | 19 Sep 2022 07:19 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1481 |