ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN.M DENGAN NEFROLITHIASIS POST OP SITOSKOPI DI RUANG EDELWEIS RSUD PROF. Dr. MARGONO SOEKARDJO PURWOKERTO

SRIMAWARNI, NIA (2016) ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN.M DENGAN NEFROLITHIASIS POST OP SITOSKOPI DI RUANG EDELWEIS RSUD PROF. Dr. MARGONO SOEKARDJO PURWOKERTO. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of Awalan KTI.pdf] Text
Awalan KTI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (633kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (91kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (81kB)

Abstract

Nefrolithiasis merupakan suatu keadaan dimana terdapat satu atau
lebih batu di dalam pelvis atau kaliks dari ginjal. Secara garis besar
pembentukan batu ginjal dipengaruhi oleh faktor intrinsik dan ekstrinsik.
Faktor intrinsik yaitu umur, jenis kelamin, dan keturunan, sedangkan faktor
ekstrinsik yaitu kondisi geografis, iklim, kebiasaan makan, zat yang
terkandung dalam urin, dan sebagainya (Smith, etal 2010)
Nefrolithiasis adalah penyakit yang mempengaruhi sekitar 10% dari
orang di negara-negara Barat. Wilayah tenggara Amerika Serikat memiliki
tingkat lebih tinggi terhadap nefrolithiasis dari daerah lain. Penelitian Favus
(2013) melaporkan insiden pembentukan batu ginjal di Amerika Sertikat
dengan studi kohort yang melibatkan 45.289 orang berusia 40 sampai 75 yang tidak memiliki riwayat batu ginjal. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan dalam tingkat usia(Favus, 2013)
Di rumah sakit di Amerika Serikat, kejadian batu ginjal dilaporkan
sekitar 7-21 pasien per 10.000 orang dalam setahun. Di beberapa rumah sakit di Indonesia juga pernah melaporkan jumlah pasien dengan batu ginjal tahun 2002 berdasarkan data yang dikumpulkan dari rumah sakit di seluruh Indonesia adalah sebesar 37.636 kasus baru, sedangkan jumlah pasien yang dirawat adalah sebesar 19.018 orang, dengan jumlah kematian adalah sebesar 378 orang (Tondok dkk, 2010).

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Nefrolithiasis, Post Op Sitoskopi, Asuhan Keperawatan
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Keperawatan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 02 Nov 2021 07:01
Last Modified: 21 Sep 2022 02:22
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1607

Actions (login required)

View Item
View Item