HUBUNGAN TINGKAT STRESS DENGAN KEJADIAN INSOMNIA PADA LANSIA DI PANTI WREDA CATUR NUGRAHA KALIORI KECAMATAN KALIBAGOR KABUPATEN BANYUMAS

Azhari, Muhammad Akbar (2016) HUBUNGAN TINGKAT STRESS DENGAN KEJADIAN INSOMNIA PADA LANSIA DI PANTI WREDA CATUR NUGRAHA KALIORI KECAMATAN KALIBAGOR KABUPATEN BANYUMAS. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of Muhammad Akbar Azhari_COVER.pdf] Text
Muhammad Akbar Azhari_COVER.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (857kB)
[thumbnail of Muhammad Akbar Azhari_BAB I.pdf] Text
Muhammad Akbar Azhari_BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (166kB)
[thumbnail of Muhammad Akbar Azhari_DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
Muhammad Akbar Azhari_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (87kB)

Abstract

Proses penuaan (Aging proces) dapat menimbulkan berbagai masalah pada lansia. Aging proces merupakan suatu keadaan dimana menghilangnya secara perlahan-lahan kemampuan dari jaringan untuk memperbaiki atau mengganti, dan mempertahankan struktur, serta fungsi normalnya. Masalah-masalah kesehatan yang muncul pada lansia akan menyebabkan lansia mengalami gangguan tidur (insomnia). dampak serius gangguan tidur pada lansia misalnya mengantuk berlebihan di siang hari, gangguan memori, mood, depresi dan stress, sering terjatuh, penggunaan hipnotik yang tidak semestinya, dan penurunan kualitas hidup.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat stress dengan kejadian insomnia pada lansia di Panti Wreda Catur Nugraha Kaliori Banyumas.
Penelitian ini penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Responden dalam penelitian ini lansia di Panti Wreda Catur Nugraha Kaliori Banyumas sebanyak 33 lansia yang sesuai dengan kriteria. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Analisis data yang digunakan adalah uji chi square.
Kesimpulan penelitian ini menunjukan terdapat ada hubungan tingkat stress dengan kejadian insomnia pada lansia di Panti Wreda Catur Nugraha Kecamatan Kaliori dengan p value 0,013 (p<0,05).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Lansia, Stress, Insomnia
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Fuad Wahyu Budianto
Date Deposited: 03 Nov 2021 03:54
Last Modified: 12 Sep 2022 04:52
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/1707

Actions (login required)

View Item
View Item