HUBUNGAN ANTARA ASMA PADA IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN ASFIKSIA PADA BAYI BARU LAHIR DI RSUD Prof. DR MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2012

JUNDIYAH, SITI (2013) HUBUNGAN ANTARA ASMA PADA IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN ASFIKSIA PADA BAYI BARU LAHIR DI RSUD Prof. DR MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2012. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of PUBLIKASI.pdf] Text
PUBLIKASI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (378kB)

Abstract

Salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya asfiksia adalah
penyakit yang di derita ibu yaitu asma. Jika ibu sering mengalami serangan
asma selama hamil, maka dapat menyebabkab suplai oksigen ke janin yang sangat diperlukan sel darah merah untuk mengangkut nutrisi ke janin menjadi terganggu sehingga janin dapat mengalami hipoksia dan pertubuhannya terganggu. Asfiksia merupakan keadaan dimana bayi tidak dapat segera bernafas secara spontan dan teratur setelah lahir. Sindrom gangguan nafas disebabkan oleh hipoksia janin dalam rahim yang berhubungan dengan faktor-faktor yang timbul selama kehamilan, persalinan dan setelah kelahiran.
Berdasarkan hasil penelitian, dari 55 bayi baru lahir yang asfiksia, 33
diantaranya adalah dari ibu mempunyai riwayat asma saat hamil.
Penelitin ini adalah penelitian survey analitik dengan study korelasi
dengan menggunakan pendekatan retrospektif study. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, sampel penelitian ini adalah bayi baru lahir di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto tahun 2012 sebanyak 96 responden. Alat ukur yang digunakan master tabel dan jenis data adalah data sekunder. Analisa data menggunakan chi-square. Dari 96 responden sebagian besar tidak mengalami asma sebanyak 54 responden (56,3%), sebagian mengalami asfiksia sebanyak 55 responden (57,3%) dan ada hubungan kejadian asma dengan kejadian asfiksia di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto dengan nilai ρ-value (0,001) < α (0,5) maka Ha diterima dan Ho ditolak.

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Asma, Asfiksia, Bayi Baru Lahir
Subjects: Kesehatan > Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 15 Nov 2021 07:15
Last Modified: 26 Aug 2022 07:43
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2081

Actions (login required)

View Item
View Item