GAMBARAN FAKTOR RISIKO KEJADIAN KANKER SERVIKS DI RSUD Prof. Dr. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2012

LESTARI, TUTUT PUJI (2013) GAMBARAN FAKTOR RISIKO KEJADIAN KANKER SERVIKS DI RSUD Prof. Dr. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO TAHUN 2012. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of PUBLIKASI TUTUT.pdf] Text
PUBLIKASI TUTUT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (312kB)

Abstract

ABSTRAK
GAMBARAN FAKTOR RISIKO KEJADIAN KANKER SERVIKS
DI RSUD Prof. Dr. MARGONO SOEKARJO PURWOKERTO
TAHUN 2012
Dewasa ini kanker serviks merupakan salah satu penyakit yang
menyebabkan kematian terbesar di dunia setelah kanker payudara. Di RSUD
Prof. Dr. Margono Soekarjo angka kejadian kanker serviks mengalami
peningkatan yang tinggi dan signifikan dari tahun ketahun, pada tahun 2009 di
dapatkan kasus kanker serviks sebanyak 218 orang, tahun 2010 sebanyak 244
orang, tahun 2011 sebanyak 276 orang, tahun 2012 sebanyak 288 orang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor risiko kejadian
kanker serviks di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tahun 2012.
RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo merupakan Rumah Sakit ketiga di Jawa
Tengah yang membawahi Jawa tengah bagian barat karesidenan banyumas
dimana Rumah sakit ini terdapat banyak sekali rujukan penyakit kanker serviks.
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan
cross sectional.Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan random
sampling, sampel penelitian ini adalah semua wanita yang menderita kanker
serviks yang pernah dirawat inap di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Tahun
2012 yaitu sebanyak 74 responden. Alat ukur yang digunakan master tabel dan
jenis data adalah data sekunder.
Sebagian besar usia responden adalah ≥ 30 tahun sebanyak 73 responden
(98,6%), sebagian besar paritas responden adalah ≥ 3 kali sebanyak 55 responden
(74,3%), sebagian besar responden menggunakan kontrasepsi suntik sebanyak 35
responden (47,3%), sebagian besar frekuensi kehamilan responden adalah ≥ 3 kali
sebanyak 57 responden (77%) dan sebagian besar responden tidak ada riwayat
PMS sebanyak 66 responden (79,2%).
Kata Kunci : Faktor Risiko, Kanker Serviks.

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Kesehatan > Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 15 Nov 2021 07:56
Last Modified: 15 Nov 2021 07:56
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2098

Actions (login required)

View Item
View Item