HUBUNGAN ANTARA PERILAKU PENDERITA TB PARU DENGAN KEJADIAN PENULARAN TB PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS II KEMBARAN KABUPATEN VBANYUMAS

Rahmatullah, Arif (2013) HUBUNGAN ANTARA PERILAKU PENDERITA TB PARU DENGAN KEJADIAN PENULARAN TB PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS II KEMBARAN KABUPATEN VBANYUMAS. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (714kB)

Abstract

TB paru merupakan penyakit yang disebabkan oleh mycobacterium tuberculosis yang penularannya terjadi secara langsung. Penularan TB paru terjadi karena adanya kontak langsung antara penderita dengan individu sehat. Perilaku penderita TB paru memiliki pengaruh dalam kejadian TB paru. Perilaku adalah suatu aktivitas yang dilakukan oleh individu. Angka kejadian TB paru di Kabupaten Banyumas yang tertinggi adalah di Puskesmas II Kembaran. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara perilaku penderita TB paru dengan kejadian penularan TB paru di Puskesmas II Kembaran Kabupaten Banyumas.
Metode penelitian ini menggunakan metode studi korelasi dengan pendekatan cross sectional. Besar sampel dalam penelitian ini adalah 39 penderita TB Paru BTA+. Teknik sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling.
Hasil analisa dengan uji kolerasi koefisien kontingensi diperoleh nilai probabilitas (p = 0,012< 0,05) maka Ho ditolak, artinya terdapat hubungan perilaku penderita dengan kejadian penularan TB paru di Puskesmas II Kembaran Kabupaten Banyumas.
Kesimpulan penelitian ini menyatakan ada hubungan perilaku penderita dengan kejadian penularan TB paru di Puskesmas II Kembaran Kabupaten Banyumas.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: perilaku penderitaTB, kejadian penularan TB paru
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Fuad Wahyu Budianto
Date Deposited: 16 Nov 2021 01:34
Last Modified: 29 Aug 2022 07:51
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2109

Actions (login required)

View Item
View Item