FEBRI LESTARI, FITRIA (2020) PERBANDINGAN KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA SARJANA KEPERAWATAN TINGKAT AWAL DAN TINGKAT AKHIR LITERATUR REVIEW. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (640kB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (97kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (91kB)
Abstract
Kualitas tidur adalah kemampuan individu untuk dapat tidur dan memperoleh jumlah istirahat sesuai dengan kebutuhan. Kualitas tidur yang tidak dijaga akan mendatangkan efek negatif untuk tubuh. Kelebihan atau kekurangan tidur sama-sama bisa berbahaya bagi kesehatan. Mahasiswa tingkat akhir adalah mahasiswa yang sedang dalam menyusun skripsi dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor yang meliputi penyakit, kelelahan, lingkungan, gaya hidup, motifasi dan nutrisi serta stress pesikologis. Kualitas tidur mahasiswa tingkat awal masih beradaptasi dengan lingkungan barunya dan masih mempersiapkan pola tidurnya pada malam hari seperti kedalaman tidur. Untuk mengetahui perbandingan kualitas tidur pada mahasiswa sarjana keperawatan tingkat awal dan tingkat akhir. Desain penelitiannya adalah deskriptif dengan jenis penelitian literature review. Proses pemilihan artikel ditentukan berdasarkan kriteria inklusi. Metode strategi pencarian untuk mendapatkan jurnal menggunakan kata kunci kualitas tidur pada mahasiswa, kualitas tidur mahasiswa tingkat awal, kualitas tidur mahasiswa tingkat akhir atau nursing student sleep quality. Hasil penelitian dari penelusuran 10 jurnal didapatkan bahwa terdapat kualitas tidur mahasiswa menyusun skripsi memiliki kualitas tidur buruk. Sedangkan mahasiswa yang masih beradaptasi dengan lingkungan baru dan masih mempersiapkan pola tidur dimalam seperti kedalaman tidur masih memiliki kualitas tidur baik.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas tidur mahasiswa, kualitas tidur mahasiswa tingkat awal, kualitas tidur mahasiswa tingkat akhir, dan Nursing student sleep quality |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Salman Al Farizi |
Date Deposited: | 13 Oct 2021 04:32 |
Last Modified: | 22 Aug 2022 01:43 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/221 |