AMBARWATI, FRISKA (2020) GAMBARAN ADL (ACTIVITIES DAILY LIVING) LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI ROJINHOME AI WAI KAI NISHIHARA OKINAWA JEPANG. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (199kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (148kB)
Abstract
Lansia adalah periode dimana organisme telah mencapai kematangan dalam ukuran, fungsi dan telah menunjukkan kemunduran sejalan dengan waktu, semakin lanjut usia seseorang maka kemampuan fisiknya akan semakin menurun dan mengalami peningkatan tekanan darah atau hipertensi, dengan adanya hal ini menyebabkan lansia mengalami penurunan dalam melakukan ADL (Activities Daily Living) secara mandiri meliputi mandi, makan, toileting, kontimen, berpakaian, dan berpindah dan lain-lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Gambaran Activities Daily Living (ADL) lansia dengan hipertensi di Rojinhome Ai Wai Kai Nishihara Okinawa Jepang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Tehnik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan total sampling dengan 44 responden. Analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis univariat dengan total sampling yaitu semua responden sebanyak 44 responden. Alat ukur dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi index barthel. Hasil penelitian ini menunjukkan Gambaran ADL (Activity Daily Living) lansia dengan hipertensi di Rojinhome Ai Wai KaiNishihara Okinawa Jepang pada tahun 2020 sebagian besar mempunyai usia 75-90 tahun sebesar 41 orang (93,2%), dan sebagian besar mempunyai jenis kelamin perempuan dengan total 28 orang (63,6%). Dan sebagian besar mengalami gangguan ketergantungan sebagian dengan jumlah 37 orang (84,1%).
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | ADL (Activity Daily Living), Lansia dengan Hipertensi. |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Salman Al Farizi |
Date Deposited: | 13 Oct 2021 04:39 |
Last Modified: | 19 Aug 2022 02:42 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/225 |