EVALUASI TINGKAT KEPATUHAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI DEPRESAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI POLIKINIK SPESIALIS JIWA RSUD BANYUMAS

HERMANTO, HERMANTO (2022) EVALUASI TINGKAT KEPATUHAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN OBAT ANTI DEPRESAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI POLIKINIK SPESIALIS JIWA RSUD BANYUMAS. S1 thesis, UNIVERSITAS HARAPAN BANGSA.

[thumbnail of 1. AWAL.pdf] Text
1. AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (921kB)
[thumbnail of 2. BAB I.pdf] Text
2. BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (148kB)
[thumbnail of 7. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (426kB)

Abstract

ABSTRAK

Skizofrenia adalah sekelompok gangguan psikotik yang mempengaruhi pikiran, perasaan dan perilaku seseorang. Perawatan utama untuk penderita skizofrenia adalah antipsikotik dan antidepresan. Tingkat kepatuhan penting untuk mencapai kemanjuran dan efisiensi pengobatan dan untuk memantau keberhasilan pengobatan. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kepatuhan terhadap efektivitas penggunaan obat antidepresan pada pasien skizofrenia di Poliklinik Spesialis Jiwa RSUD Banyumas. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif dan pendekatan prospektif. Pasien skizofrenia di Poliklinik Spesialis Jiwa RSUD Banyumas sebanyak 73 responden menjadi sampel menggunakan teknik sampling purposive. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner Morisky Medication Adherence Scale (MMAS) dan Calgary Depression Scale for Schizophrenia (CDSS) kemudian dianalisis menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kepatuhan penggunaan obat antidepresan pada pasien skizofrenia di Poliklinik Spesialis Jiwa RSUD Banyumas tinggi (45,2%). Efektivitas penggunaan obat antidepresan pada pasien skizofrenia di Poliklinik Spesialis Jiwa RSUD Banyumas sebagian besar pasien memiliki efektivitas simpton non depresif (79,4%). Ada pengaruh yang lemah antara kepatuhan terhadap efektivitas penggunaan obat antidepresan pada pasien skizofenia di Poliklinik Spesialis Jiwa RSUD Banyumas dengan nilai p value sebesar 0,036 < 0,05 dan nilai coef correlation sebesar 0,246.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Antidepresan, Kepatuhan, Skizofrenia
Subjects: Kesehatan > Farmasi
Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Farmasi
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 20 Oct 2023 02:06
Last Modified: 20 Oct 2023 02:06
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2287

Actions (login required)

View Item
View Item