FORMULASI TABLET VITAMIN C DENGAN VARIASI KONSENTRASI POLIVINILPIROLIDON K-30 (PVP K-30) SEBAGAI BAHAN PENGIKAT DENGAN METODE KEMPA LANGSUNG

SAPTANINGTYAS, MELLA (2022) FORMULASI TABLET VITAMIN C DENGAN VARIASI KONSENTRASI POLIVINILPIROLIDON K-30 (PVP K-30) SEBAGAI BAHAN PENGIKAT DENGAN METODE KEMPA LANGSUNG. S1 thesis, UNIVERSITAS HARAPAN BANGSA.

[thumbnail of 1. AWAL.pdf] Text
1. AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (527kB)
[thumbnail of 2. BAB I.pdf] Text
2. BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (178kB)
[thumbnail of 7. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (230kB)

Abstract

ABSTRAK

Vitamin C merupakan nutrisi yang larut dalam air dan vitamin yang sangat penting untuk menjaga tubuh dan Kesehatan.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat fisik tablet dan variasi PVP K-30pada kosentrasi 2%, 3% dan 4% dengan bahan pengisi Avicel®PH101 dan Avicel®PH200 memenuhi persyaratan. Tablet vitamin C dibuat 6 formula dengan variasi kosentrasi PVP K-30 sebesar 2%, 3% dan 4% menggunakan metode kempa langsung. Evaluasi tablet vitamin C meliputi uji keseragaman bobot, keseragaman ukuran, kekerasan, kerapuhan, waktu hancur dan disolusi tablet. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan one way ANOVA. Hasil penelitian menunjukan bahwa tablet vitamin C pada F3 dengan kosentrasi PVP K-30 4% merupakan formula terbaik dengannilai rata-rata keseragaman bobot 152,3±1,62 mg, keseragaman ukuran diameter 0,822±0,010 cm dan tebal 0,423±0,010 cm, kekerasan 6,46±0,30 kg, kerapuhan 0,304±0,075%, waktu hancur 10,16±0,85 menit dan disolusi 106% pada waktu 45 menit. Hasil yang memiliki perbedaan signifikan (p<0,05) meliputi uji laju alir (p=0,006), sudut diam (p=0,006), kompresibilitas (p=0,000), hausner ratio (p=0,000), kekerasan (p=0,000), kerapuhan (p=0,008) dan waktu hancur (p=0,000).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: kempa langsung, PVP K-30, vitamin C
Subjects: Kesehatan > Farmasi
Kesehatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Farmasi
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 20 Oct 2023 07:20
Last Modified: 20 Oct 2023 07:20
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2288

Actions (login required)

View Item
View Item