SULISTIANTO, EDI (2021) PENGARUH SENAM HIPERTENSI TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH DI DESA PANERUSAN KULON WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUSUKAN 2 KABUPATEN BANJARNEGARA. S1 thesis, UNIVERSITAS HARAPAN BANGSA.
1. AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (564kB)
2. BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (136kB)
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (31kB)
Abstract
Prevalensi hipertensi secara global sebesar 22%, prevalensi hipertensi di Indonesia tahun
2018 adalah 34.1%, Jika hipertensi tidak terdeteksi secara dini dan mendapat pengelolaan
yang baik maka beresiko untuk menjadi penyakit stroke ataupun penyakit jantung
koroner yang bisa mengakibatkan kematian. Selain itu hipertensi juga merupakan
komorbid bagi penderita Covid 19. Berkaitan dengan edukasi perubahan gaya hidup
maka salah satu upayanya adalah membiasakan aktivitas fisik, Ada berbagai metode
nonfarmakologis untuk menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi diantaranya
adalah senam hipertensi.
Tujuan
Mengetahui pengaruh senam hipertensi terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi
Metode
Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian Quantitatif dengan jenis
penelitian pre eksperimen. Rancangan penelitian adalah one group pre test post test
design, Sampel sejumlah 37 pasien. Istrumen penelitian dengan tekhnik total
sampling.Instrumen penelitian menggunakan standar operasional prosedur senam
hipertensi dan lembar observasi hasil pengukuran tekanan darah sebelum dan sesudah
melakukan senam hipertensi. Data dianalisa menggunakan analisa deskriptif dan
komparatif menggunkan uji wilcoxon rank test.
Hasil Penelitian
Sebelum senam hipertensi, pasien hipertensi rata-rata memiliki tekanan darah sistole
174.32 mmHg. dan diastole 94.59 mmHg. Sesudah senam hipertensi, pasien hipertensi
rata-rata memiliki tekana darah sistole 148.38 dan diastole 83.78 mmHg. Ada pengaruh
senam hipertensi terhadap penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi di Desa
Panerusan Kulon Wilayah Kerja Puskesmas Susukan 2 Kabupaten Banjarnegara (p:
0,000)
Kesimpulan
Ada pengaruh senam hipertensi terhadap penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Senam hipertensi, tekanan darah, hipertensi |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Lutfiah Zainur Rokhmi |
Date Deposited: | 16 Nov 2023 01:34 |
Last Modified: | 16 Nov 2023 01:34 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2407 |