AFIFAH, LUTFI (2021) HUBUNGAN TINGKAT STRES IBU DENGAN PERILAKU KEKERASAN PADA ANAK USIA SEKOLAH DASAR SELAMA PANDEMI COVID-19 DI DESA TANJUNGSARI KOTA MAJALENGKA. S1 thesis, UNIVERSITAS HARAPAN BANGSA.
1. AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (416kB)
2. BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (98kB)
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (108kB)
Abstract
Banyaknya tuntutan yang dibebankan pada orang tua selama pandemi Covid-19 dapat
menyebabkan stres pengasuhan terutama pada seorang ibu. Selama masa pandemi Covid�19, pengasuhan dominan dilakukan oleh ibu, beratnya beban domestik, psikologis dan
tanggung jawab pada seorang ibu, mengedukasi anak mengenai protokol kesehatan,
mendampingi anak selama belajar di rumah, dan mendampingi anak beraktivitas. Stres
yang dialami oleh ibu akan mempengaruhi perilakunya terhadap anak. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat stress ibu dengan perilaku kekerasan
pada anak usia sekolah dasar di Desa Tanjungsari Kota Majalengka. Metode penelitian
menggunakan deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional melalui
penyebaran kuesioner. Pengambilan sampel menggunakan Snowball Sampling dengan
sampel berjumlah 92 responden. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan analisis
univariat untuk menggambarkan distribusi frekuensi setiap variabel dan analisis bivariat
Uji Spearman Rank. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang positif
antara tingkat stres ibu dengan perilaku kekerasan pada anak usia sekolah dasar selama
pandemi Covid-19 di Desa Tanjungsari Kota Majalengka dengan nilai signifikansi
sebesar 0,002 (p-value<0,05) dan nilai koefisien korelasi ρ = 0,323. Artinya. Semakin
tinggi tingkat stres ibu, maka semakin tinggi perilaku kekerasan pada anak usia sekolah
dasar, begitupun sebaliknya.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Stres ibu, perilaku kekerasan, kekerasan anak, Covid-19. |
Subjects: | Kesehatan > Keperawatan Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Lutfiah Zainur Rokhmi |
Date Deposited: | 21 Nov 2023 06:41 |
Last Modified: | 21 Nov 2023 06:41 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2499 |