GAMBARAN DUKUNGAN LINGKUNGAN TEMPAT KERJA DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU BEKERJA

DWI ARISTIANI, INDRI (2020) GAMBARAN DUKUNGAN LINGKUNGAN TEMPAT KERJA DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU BEKERJA. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (635kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (179kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (270kB)

Abstract

Latar belakang : ASI didefinisikan sebagai makanan terbaik yang dibutuhkan oleh bayi dan balita sebagai nutrisi untuk tumbuh kembang. Memberikan ASI kepada bayi
bermaksud juga memberikan zat-zat yang penting bagi bayi, yang berguna untuk mencegah bayi mengalami gizi yang kurang dimasa kanak-kanaknya nanti. Berdasarkan laporan Kementrian Kesehatan di Indonesia tahun 2018, pemberian ASI Eksklusif pada bayi pada tahun 2014-2016 terjadi peningkatan sebesar 9%. Banyak faktor yang menyebabkan pemberian ASI Eksklusif masih rendah dan belum mencapai target nasional di Indonesia. Ibu bekerja, dukungan dari suami, tingkat pengetahuan dan perilaku seorang ibu serta adanya peranan dari tenaga kesehatan yang masih rendah menghambat praktik ASI Eksklusif. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dukungan lingkungan tempat kerja dalam pemberian ASI Eksklusif pada ibu bekerja. Metode: Sumber untuk melakukan tinjauan literatur ini meliputi studi pencarian sistematis database terkomputeriasasi dari (google scholar dan pubmed berjumlah 12 artikel dengan periode 2016-2020). Hasil: adanya dukungan dari lingkungan tempat kerja sangat berpengaruh dalam pemberian ASI Eksklusif oleh ibu bekerja kepada bayinya. Kesimpulan: Dukungan lingkungan tempat kerja efektif dalam memberikan pengaruh pada pemberian ASI Eksklusif oleh ibu bekerja.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: ASI Eksklusif, dukungan lingkungan kerja, ASI Eksklusif pada ibu bekerja
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 13 Oct 2021 07:22
Last Modified: 19 Aug 2022 07:50
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/273

Actions (login required)

View Item
View Item