RAHMAWATI, SARITA (2021) ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BERENCANA PADA Ny.K UMUR 35 TAHUN P3A0AH3 ASEPTOR BARU KB IMPLAN DI PUSKESMAS KLAMPOK 1 BANJARNEGARA TAHUN 2021. D3 thesis, UNIVERSITAS HARAPAN BANGSA.
1. AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (286kB)
2. BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (81kB)
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (25kB)
Abstract
Data World Health Organization (WHO, 2018) menunjukkan penggunaan kontrasepsi meningkat di banyak bagian dunia, secara global penggunaan kontrasepsi modern meningkat dari 54 % pada tahun 1990 menjadi 57,4% pada tahun 2015. Pada tahun 2050 diprediksi pertumbuhan penduduk dunia berjumlah 9,6 milyar jiwa, meningkat dari tahun 2000 yaitu 6,1 milyar jiwa. Pada tahun 2025 sampai tahun 2050 diperkirakan akan mengalami peningkatan yaitu 303,8 juta orang dengan jumlah penduduk miskin pada September 2019 sebesar 9,86 jt orang menjadi 11,16 jt orang. Oleh karena itu, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana sudah membuat suatu kebijakan untuk menekankan dan mengendalikan pertumbuhan penduduk melalui program Keluarga Berencana (KB) sekaligus sebagai upaya menurunkan kematian ibu. Program KB dilaksananakan dengan meningkatkan cakupan pada penggunaan kontrasepsi khususnya bagi PUS, sehingga diharapkan laju pertumbuhan penduduk menurun menjadi 1,19 % pada tahun 2019.
Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mendata jumlah peserta KB aktif di Indonesia pada bulan Maret tahun 2020 sebanyak 591,667 akseptor, dengan penggunaan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) yaitu 51,536 akseptor KB Implan dan 23,383 akseptor KB Intra Uterine Device (IUD), sedangkan untuk Non MKJP yaitu 341,109 akseptor KB Suntik, 146,767 akseptor KB Pil, 8,093 akseptor KB Metode kontrasepsi mantap yaitu Metode Oprasi Wanita (MOW), 1,196 akseptor KB Metode Oprasi Pria (MOP), 19,583 akseptor KB kondom (BKKBN, 2020).
Item Type: | Thesis (D3) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | ASUHAN KEBIDANAN, KELUARGA BERENCANA, KB IMPLAN |
Subjects: | Kesehatan > Kebidanan Kesehatan |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan |
Depositing User: | Salman Al Farizi |
Date Deposited: | 07 Dec 2023 08:25 |
Last Modified: | 07 Dec 2023 08:25 |
URI: | http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/2787 |