GAMBARAN RESILIENSI ORANG TUA DENGAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB ABCD KUNCUP MAS BANYUMAS

FITNATI PRIHANA, YUYUN (2020) GAMBARAN RESILIENSI ORANG TUA DENGAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SLB ABCD KUNCUP MAS BANYUMAS. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (377kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (197kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (340kB)

Abstract

Resiliensi adalah kemampuan individu untuk mengatasi diri dari situasi sulit beradaptasi menjadi lebih baik. Pengalaman sulit memiliki anak berkebutuhan khusus akan menumbuhkan kemampuan resiliensi orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran resiliensi orang tua dengan anak berkebutuhan khusus di SLB ABCD Kuncup Mas Banyumas. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan sampel 67 orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner CD-RISC. Data dianalisis menggunakan distribusi frekuensi dan cross tabulation. Hasil penelitian menunjukan bahwa gambaran resiliensi orang tua dengan anak berkebutuhan khusus di SLB ABCD Kuncup Mas Banyumas memiliki resiliensi tinggi (98,5%) dilihat berdasarkan karakteristik orang tua mayoritas tingkat pendidikan yaitu pendidikan dasar (46,3%), rentang usia dewasa akhir (65,7%), bekerja sebagai ibu rumah tangga (31,3%) sedangkan mayoritas orang tua memiliki anak rentang school age (53,7%), berjenis kelamin laki-laki (52,2%), mengalami jenis kebutuhan khusus yaitu anak tuna grahita (59,7%). Aspek resiliensi orang tua tertinggi yang dimiliki adalah kemampuan personal. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa hampir keseluruhan orang tua memiliki karakteristik dan resiliensi yang sama. Berdasarkan hasil penelitian perawat ataupun pihak terkait dapat menyediakan forum komunitas orang tua untuk memberikan edukasi dan konseling mengasuh anak yang memiliki kebutuhan khusus.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Anak kebutuhan khusus, Orang tua, Resiliensi
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 14 Oct 2021 06:36
Last Modified: 22 Aug 2022 02:00
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/400

Actions (login required)

View Item
View Item