ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PASIEN HIPERTENSI DI DESA KLAPAGADING KECAMATAN WANGON KABUPATEN BANYUMAS

Ningrum, Septika Mirna (2019) ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUALITAS HIDUP PADA PASIEN HIPERTENSI DI DESA KLAPAGADING KECAMATAN WANGON KABUPATEN BANYUMAS. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of 1.AWAL.pdf] Text
1.AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (962kB)
[thumbnail of 2.BAB I.pdf] Text
2.BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (207kB)
[thumbnail of 7.DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
7.DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18kB)

Abstract

Latar Belakang: Data Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas tahun 2016 menunjukan Puskesmas I Wangon menduduki peringkat ke-9 kejadian hipertensi (Profil Kesehatan Kabupaten Banyumas, 2016). Kualitas hidup adalah derajat dimana seseorang menikmati kepuasaan dalam hidupnya. Faktor yang mempengaruhi kualitas hidup yaitu usia, jenis kelamin, pendidikan, status pernikahan, pekerjaan, dukungan keluarga dan keteraturan berobat. Tujuan: Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kualitas hidup pasien hipertensi di Desa Klapagading Kecamatan Wangon Kabupaten Banyumas. Metode: Penelitian menggunakan observasional analitik pendekatan cross sectional, instrumen yang digunakan berupa kuesioner WHOQoL-BREF. Pengambilan sampel dengan teknik total sampling sebanyak 62 responden. Hasil Penelitian: Variabel yang tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan kualitas hidup pada pasien hipertensi adalah usia p-value 0,574, jenis kelamin p-value 0,867, pekerjaan p-value 0,911, pendidikan p-value 0,635,dukungan keluarga p-value 0,107, Sedangkan yang memiliki hubungan yang signifikan dengan kualitas hidup adalah status pernikahan p-value 0,004, keteraturan berobat p-value0,015 Kesimpulan: Tidak ada hubungan umur, jenis kelamin, pendidikan, status pekerjaan dan dukungan keluarga dengan kualitas hidup pada pasien hipertensi dengan nilai p-value > 0,05. Ada hubungan status pernikahan dan keteraturan berobat dengan kualitas hidup pada pasien hipertensi di Desa Klapagading Kecamatan Wangon Kabupaten Banyumas dengan nilai p-value < 0,05.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kualitas hidup, Hipertensi
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Fuad Wahyu Budianto
Date Deposited: 15 Oct 2021 00:55
Last Modified: 06 Sep 2022 02:41
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/495

Actions (login required)

View Item
View Item