ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI A UMUR 5 BULAN 8 HARI DENGAN STATUS GIZI DAN PERKEMBANGAN NORMAL DI PUSKESMAS PURWANEGARA 1 KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2019

SETYA PUSPITA, SYLVIA (2019) ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI A UMUR 5 BULAN 8 HARI DENGAN STATUS GIZI DAN PERKEMBANGAN NORMAL DI PUSKESMAS PURWANEGARA 1 KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2019. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (202kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (95kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (69kB)

Abstract

World Health Organization mengatakan bahwa setiap tahun
terjadipeningkatan sebanyak 140 juta kelahiran hidup. Namun hingga kini Angka Kematian Bayi (AKB) masih menjadi prioritas masalah pada bidang pelayanan kesehatan ibu dan anak di dunia sehingga asuhan terhadap status kesehatan bayi perlu dilakukan. Adapun angka kematian bayi adalah 19 per 1.000 kelahiran hidup, mewakili penurunan 37% dibandingkan dengan tingkat pada tahun 2016 (World Health Organization, 2017). Angka Kematian Bayi (AKB) merupakan jumlah kematian bayi (0-11 bulan) per 1.000 kelahiran hidup dalam kurun waktu satu tahun. AKB menggambarkan tingkat permasalahan kesehatan masyarakat yang berkaitan
dengan faktor penyebab kematian bayi, tingkat pelayanan antenatal, status gizi ibu hamil, tingkat keberhasilan program KIA dan KB, serta kondisi lingkungan dan sosial ekonomi. Apabila AKB di suatu wilayah tinggi, berarti status kesehatan di wilayah tersebut rendah (Kemenkes RI, 2016). Kematian bayi di Indonesia menunjukkan bahwa setelah mengalami
kedinamisan pada Hasil Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2017 terlihat adanya penurunan pada semua kematian bayi dan balita. Angka Kematian Bayi (AKB) turun dari 32 per 1.000 kelahiran hidup
menjadi 24 per 1.000 kelahiran hidup (Kemenkes RI, 2017).

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Kesehatan > Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 18 Oct 2021 04:26
Last Modified: 06 Sep 2022 07:37
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/607

Actions (login required)

View Item
View Item