ASUHAN KEPERAWATAN KETIDAKSEIMBANGAN NUTRISI KURANG DARI KEBUTUHAN TUBUH PADA IBU HAMIL NY F G3P1A1 DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) DI DESA KALIKESUR KEDUNGBANTENG PURWOKERTO

FADLILLAH, NURUL (2018) ASUHAN KEPERAWATAN KETIDAKSEIMBANGAN NUTRISI KURANG DARI KEBUTUHAN TUBUH PADA IBU HAMIL NY F G3P1A1 DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) DI DESA KALIKESUR KEDUNGBANTENG PURWOKERTO. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (453kB)
[thumbnail of BAB I Nurul.pdf] Text
BAB I Nurul.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11kB)

Abstract

Kekurangan Energi Kronik (KEK) merupakan kondisi yang di
sebabkan karena adanya ketidakseimbangan asupan gizi antara energi dan protein, sehingga zat gizi yang di butuhkan tubuh tidak tercukupi. Ibu hamil yang menderita KEK mempunyai resiko kematian ibu mendadak pada masa perinatal atau resiko melahirkan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR). Berdasarkan data Departemen Kesehatan RI tahun 2013, sekitar 146.000 bayi usia 0-1 tahun dan 86.000 bayi baru lahir (0-28 hari) meninggal setiap tahun di Indonesia. Angka kematian bayi adalah 32/1000 Kelahiran hidup, lima puluh empat persen penyebab kematian bayi adalah latar belakang gizi (Depkes, 2013). Ibu hamil dengan KEK adalah suatu keadaan dimana seorang ibu hamil mempunyai kekurangan energi protein yang di sebabkan oleh rendahnya konsumsi energi dan protein dalam makanan sehari-hari dan gangguan penyakit tertentu (Supariasa, 2010).
Lingkar Lengan Atas (LILA) adalah jenis pemeriksaan
antropometri yang di gunakan untuk mengukur resiko KEK pada wanita usia subur yang meliputi remaja, ibu hamil, ibu menyusui dan Pasangan Usia Subur (PUS), sedangkan ambang batas LILA pada Wanita Usia Subur (WUS) dengan resiko KEK adalah 23,5 cm dan apabila kurang dari 23,5 cm wanita tersebut mengalami KEK (Supariasa, 2010).

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Keperawatan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 19 Oct 2021 06:47
Last Modified: 12 Sep 2022 04:09
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/718

Actions (login required)

View Item
View Item