ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny. I DENGAN CONGESTIVE HEART FAILURE DI RUANG ICU RSUD Dr. R. GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA

NURDIANTORO, HABIB (2018) ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny. I DENGAN CONGESTIVE HEART FAILURE DI RUANG ICU RSUD Dr. R. GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (437kB)
[thumbnail of BAB I habib.pdf] Text
BAB I habib.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (65kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA baru.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA baru.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10kB)

Abstract

Penyakit gagal jantung yang dalam istilah medisnya disebut dengan Heart Failure atau Cardiac failure, merupakan suatu keadaan darurat medis dimana jumlah darah yang dipompa oleh jantung seseorang setiap menitnya curah jantung (cardiac output) tidak mampu memenuhi kebutuhan normal
metabolisme tubuh (Nugroho dkk, 2016). Gagal jantung sering disebut gagal jantung kongestif, adakah ketidakmampuan jantung untuk memompa darah yang adekuat untuk memenuhi kebutuhan jaringan akan oksigen dan nutrisi.
Istilah gagal jantung kongestif paling sering digunakan kalau terjadi gagal jantung sisi kiri dan sisi kanan (Smeltzer, 2013).
Organisasi kesehatan dunia melaporkan satu dari tiga orang di seluruh dunia meninggal karena penyakit kardiovaskuler, sejumlah 4,8 juta penduduk Amerika, sekitar 400.000 penduduk yang terdiagnosa terkena penyakit gagal
jantung kongestif pertahunnya, 1,5%-2% orang dewasa di Amerika Serikat menderita Congestive Heart Failure (CHF), terjadi 700.000 perawatan di rumah sakit per tahun, Di Inggris, sekitar 100.000 pasien dirawat di rumah
sakit setiap tahun untuk gagal jantung, mempresentasikan 5% dari semua perawatan medis dan menghabiskan lebih dari 1% dana perawatan kesehatan nasional (Siska, 2013).

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Congestive Heart Failure (CHF), Asuhan Keperawatan, Gagal Jantung
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Keperawatan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 19 Oct 2021 06:56
Last Modified: 27 Sep 2022 03:09
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/720

Actions (login required)

View Item
View Item