ASUHAN KEBIDANAN PADA NY.I UMUR 32 TAHUN G3P2A0Ah2 UMUR KEHAMILAN 35 MINGGU 1 HARI DI PUSKESMAS MANDIRAJA II TAHUN 2018

RAHIMMAH, AYU (2018) ASUHAN KEBIDANAN PADA NY.I UMUR 32 TAHUN G3P2A0Ah2 UMUR KEHAMILAN 35 MINGGU 1 HARI DI PUSKESMAS MANDIRAJA II TAHUN 2018. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL.pdf] Text
AWAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (577kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (148kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)

Abstract

A. LATAR BELAKANG
Kehamilan merupakan suatu anugerah yang didambakan semua
wanita sebagai calon ibu. Tidak semua wanita yang sudah menikah
mengalami hal yang dinamakan hamil atau mengandung. Kehamilan dimulai
dari proses pembuahan sampai terjadinya persalinan atau terjadi selama 40
minggu antara waktu menstruasi terakhir dan kelahiran (38 minggu dari
pembuahan). Istilah medis untuk wanita hamil adalah gravida, sedangkan
anak yang dikandungnya disebut embrio (minggu-minggu awal) dan
kemudian janin (sampai kelahiran) (Prawirohardjo, 2010).
World Health Organization (WHO) menyebutkan di seluruh dunia
sekitar 830 wanita meninggal setiap hari karena komplikasi selama kehamilan
atau persalinan pada tahun 2015. Mengurangi rasio kematian Maternal
Global (MMR) dari 216 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2015
menjadi kurang dari 70 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2030
memerlukan tingkat pengurangan tahunan minimal 7,5% yaitu lebih dari tiga
kali lipat tingkat pengurangan tahunan yang dicapai antara tahun 1990 dan
2015. Sebagian besar kematian ibu dapat dicegah karena intervensi medis
yang diperlukan sudah diketahui. Oleh karena itu, sangat penting untuk
meningkatkan akses perempuan terhadap perawatan berkualitas sebelum,
selama dan setelah persalinan. Pada tahun 2016, jutaan kelahiran secara
global tidak dibantu oleh bidan, dokter atau perawat terlatih, dengan hanya
78% kelahiran berada di hadapan petugas persalinan terampil (WHO, 2017).

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Kesehatan > Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 20 Oct 2021 07:26
Last Modified: 20 Oct 2021 07:26
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/880

Actions (login required)

View Item
View Item