ASUHAN KEBIDANAN PADA BALITA SEHAT An .G UMUR 19 BULAN 7 HARI DI PUSKESMAS KARANGKOBAR KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2018

BINTARI, ERMILDA DWI (2018) ASUHAN KEBIDANAN PADA BALITA SEHAT An .G UMUR 19 BULAN 7 HARI DI PUSKESMAS KARANGKOBAR KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2018. D3 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of AWAL .pdf] Text
AWAL .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (327kB)
[thumbnail of BAB I .pdf] Text
BAB I .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (281kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (205kB)

Abstract

Jumlah balita umur 1- 5 tahun di Indonesia sebanyak 19.189.866 jiwa atau sekitar 7,41%, dengan jumlah penduduk 258.704.986 jiwa di Indonesia (Kemenkes RI, 2016). Jumlah anak balita di Provinsi Jawa Tengah tahun 2016 sebesar 2.177.730 jiwa atau sekitar 56,40% dengan jumlah penduduk di
Provinsi Jawa Tengah yaitu 34.019.095 Penduduk (Dinkes Jateng, 2016). Banyaknya Balita di Indonesia ini menjadi perhatian untuk diberikan asuhan sedini mungkin karena periode penting dalam tumbuh kembang anak disebut
dengan Golden Age atau masa awal perkembangan anak. Pada anak usia 1-5 tahun, kurang lebih 80% perkembangan otak manusia berada dalam periode ini, pada masa ini pertumbuhan dasar yang akan mempengaruhi dan
menentukan perkembangan anak selanjutnya, apakah di masa depan anak tersebut tertata dengan baik atau tidak (Nurhayati, 2011). Pemantauan tumbuh kembang anak meliputi pemantauan aspek fisik, psikologi, dan sosial yang dapat dilakukan sedini mungkin oleh orang tua.
Tumbuh kembang terdiri atas dua peristiwa yang sifatnya berbeda tetapi saling berkaitan dan sulit untuk dipisahkan, yaitu pertumbuhan dan perkembangan. Pertumbuhan (growth) berkaitan dengan masalah perubahan ukuran, besar,
jumlah atau dimensi pada tingkat sel, organ maupun individu. Pertumbuhan bersifat kuantitatif sehingga dapat diukur dengan satuan berat (gram,kilogram), satuan panjang (cm, m), umur tulang, dan keseimbangan metabolik (retensi kalsium dan nitrogen dalam tubuh). Perkembangan (development)
adalah pertambahan kemampuan struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks. Perkembangan menyangkut adanya proses diferensiasi sel- sel, jaringan, organ, dan sistem organ yang berkembang sedemikian rupa sehingga masing-masing dapat memenuhi fungsinya (Hidayati, 2017).

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Kesehatan > Kebidanan
Divisions: Fakultas Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Salman Al Farizi
Date Deposited: 20 Oct 2021 07:55
Last Modified: 12 Sep 2022 03:14
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/902

Actions (login required)

View Item
View Item