HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN PERILAKU MOBILISASI DINI PADA PASIEN PASCA OPERASI DENGAN ANESTESI SPINAL DI RUMAH SAKIT WIJAYAKUSUMA PURWOKERTO

Lestari, Novi Linda (2018) HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN PERILAKU MOBILISASI DINI PADA PASIEN PASCA OPERASI DENGAN ANESTESI SPINAL DI RUMAH SAKIT WIJAYAKUSUMA PURWOKERTO. S1 thesis, Universitas Harapan Bangsa.

[thumbnail of Awal-novi.pdf] Text
Awal-novi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (345kB)
[thumbnail of 2.BAB 1.pdf] Text
2.BAB 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (310kB)
[thumbnail of 7.DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
7.DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (129kB)

Abstract

Pembedahan yang dilakukan dalam tindakan operasi menimbulkan luka. Mobilisasi dini bagi pasien pasca operasi dengan anestesi spinal sangat bermanfaat untuk membantu proses penyembuhan luka, mencegah komplikasi, serta berfungsinya organ-organ tubuh. Akan tetapi ada kalanya pasien merasa ragu atau enggan untuk melakukan mobilisasi dini karena cemas gerakan-gerakan yang dilakukan justru dapat berakibat buruk pada luka pasca operasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat kecemasan dengan perilaku mobilisasi dini pada pasien pasca operasi dengan anestesi spinal di Rumah Sakit Wijayakusuma Purwokerto.
Jenis penelitian yang digunakan adalah cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan insidental sampling. Responden dalam penelitian ini sebanyak 85 orang. Data diambil dengan kuesioner dan catatan buku registrasi pasien.
Terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kecemasan pasien dengan perilaku mobilisasi dini yang dibuktikan dengan nilai p sebesar 0,011 yang lebih kecil dari 0,05. Berdasarkan hasil tersebut maka hipotesis penelitian yang menyatakan “Ada hubungan antara tingkat kecemasan dengan perilaku mobilisasi dini pada pasien pasca operasi dengan anestesi spinal di Rumah Sakit Wijayakusuma Purwokerto” diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kecemasan, Mobilisasi Dini, Pasca Operasi, Anestesi Spinal.
Subjects: Kesehatan > Keperawatan
Divisions: Fakultas Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Fuad Wahyu Budianto
Date Deposited: 21 Oct 2021 00:56
Last Modified: 26 Sep 2022 06:27
URI: http://eprints.uhb.ac.id/id/eprint/921

Actions (login required)

View Item
View Item